Thursday, April 28, 2016

Hentikan Memberikan Susu untuk Anak 1 Tahun Jika Terjadi Hal Berikut

susu untuk anak 1 tahun
Friso Indonesia

Susu untuk anak 1 tahun bisa juga berakibat buruk terhadap si kecil. Hal ini mungkin disebabkan ibu salah dalam memilih susu. Yang harus ibu ketahui tidak semua susu itu bagus untuk setiap balita. Kondisi kesehatan setiap anak menentukan juga apakah susu yang ibu berikan bagus untuk si kecil atau justru sebaliknya memunculkan masalah-masalah kesehatan.

Yang jelas, jika terjadi hal yang kelihatannya membahayakan kesehatan si kecil, maka ibu harus menghentikan memberikan susu untuk anak 1 tahun. Berikut ini beberapa hal negatif atau berbahaya yang bisa saja terjadi setelah si kecil mengkonsumsi susu.

Gatal di Seluruh Tubuh
Kasus yang sering terjadi adalah gatal-gatal. Penyakit ini disebut juga dengan alergi susu. Si kecil mengalami alergi setiap kali mengkonsumsi susu untuk anak 1 tahun. Alergi tersebut ditandai dengan gatal-gatal di seluruh tubuh.

Biasanya, gatal tersebut juga disertai dengan munculnya bintik-bintik merah pada tubuh si kecil, terutaa tangan dan wajah. Balita ibu akan rewel karena merasa kesakitan.

Pada saat inilah ibu harus menghentikan memberikan susu anak 1 tahun. Lalu, bagaimana bisa si kecil mendapatkan nutrisi yang cukup? Alternatifnya adalah memberikan makanan yang bergizi tinggi.

Kemudian, ibu bisa konsultasi dengan dokter anak. Dokter akan melakukan pemeriksaan untuk mengetahui kandungan apa yang membuat si kecil alergi. Pasalnya, alergi susu itu bukan berarti si kecil alergi susunya, tapi ada kandungan yang membuatnya alergi. Dengan demikian, ibu bisa mengganti susu yang tidak ada kandungan yang membuat si kecil alergi lagi.

Diare
Salah satu reaksi ketika si kecil pertama kali mengkonsumsi susu untuk anak 1 tahun adalah diare. Tentu hal ini tidak perlu dianggap masalah serius karena diare merupakan respon sistem pencernaan yang baru pertama kali memproses kandungan di dalam susu. Akan tetapi, jika diare tersebut berlangsung dalam kurun waktu beberapa hari, sebaiknya ibu segera hentikan memberikan susu balita.

Tentu bukan hanya susu saja yang bisa mengakibatkan si kecil mengalami diare. Bisa saja karena menu makanan yang ibu berikan. Apalagi jika si kecil beru pertama kali mencicipi menu makanan yang baru. Sangat mungkin sekali si kecil akan mengalami diare.

Namun, untuk mencegah terjadinya hal yang lebih buruk lagi, sebaiknya ibu menghentikan dulu pemberian susu anak 1 tahun. Segera konsultasi dengan dokter anak agar mendapatkan penjelasan perihal penyebab si kecil diare.

Terkena Jamur Susu
Sebenarnya untuk masalah yang satu ini, ibu tidak perlu langsung menghentikan memberikan susu untuk anak 1 tahun. Jamur susu itu bisa dihalangkan dengan mengelap mulut terutama lidah si kecil dengan menggunakan kain yang dibasahi dengan air hangat.

Namun, jika ternyata jamur susu semakin banyak, sebaiknya ibu hentikan dulu memberikan susu. Konsultasikan dengan dokter apakah ibu perlu mengurangi takaran susu atau harus mengganti merk susunya.

Memang jamur susu tidak menyebabkan si kecil sakit dan rewel seperti halnya alergi susu. Namun, jika hal ini dibiarkan, hal yang lebih buruk bisa terjadi.

Itulah beberapa hal yang perlu ibu lakukan. Jika tiga hal tersebut terjadi pada si kecil, ibu perlu berhenti memberikan susu balita untuk beberapa waktu. Tanyakan kepada dokter untuk mendapatkan penyelasan apa yang terjadi terhadap si kecil. Mintalah nasehat apa yang harus ibu lakukan. Apakah ibu perlu mengganti susu untuk anak 1 tahun?


No comments:

Post a Comment